Magnet atau di tempat kelahiran saya biasa disebut "besi berani" mempunyai kemampuan untuk menarik benda lain disekitarnya. Namun, kemampuan ini hanya dapat menjangkau benda-benda tertentu saja. Artinya tidak semua jenis benda yang berada pada jangkauan magnet ini dapat ditarik. Hal inilah yang merupakan salah satu sifat magnet, yaitu mampu menarik benda tertentu di sekitarnya. Selain itu, ada pula beberapa sifat magnet lainnya yang perlu kita ketahui bersama.
1. Perhatikan sifat-sifat berikut!
(1) Dapat menarik logam tertentu.
(2) Dalam keadaan berputar bebas selalu menunjuk arah utara-selatan bumi.
(3) Gaya tarik di setiap bagian sama kuat.
(4) Kutub senama tolak-menolak.
Yang termasuk sifat magnet adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (4)
Pembahasaan
Sifat-sifat magnet
1. Magnet hanya dapat menarik benda-benda tertentu seperti logam atau benda berbahan berbahan dasar besi atau baja (benda feromagnetik) dalam jangkauannya.
2. Magnet selalu mempunyai dua kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Dalam keadaan berputar bebas magnet akan selalu menunjuk arah utara-selatan bumi. Apabila kutub yang sejenis atau kutub senama didekatkan maka akan tolak-menolak. Apabila kutub berbeda atau kutub tidak senama didekatkan maka akan saling tarik-menarik.
|
3. Medan magnet akan membentuk gaya magnet.
Medan magnet adalah daerah ruang di sekitar magnet yang dapat mempengaruhi magnet atau benda feromagnetik. Makin besar kekuatan suatu magnet makin besar pula medan magnetnya. Medan magnet terbesar terletak pada ujung-ujung kutub magnet.
Pola medan magnet. Sumber : @anismars18 |
Medan magnet digambarkan sebagai garis-garis lengkung yang disebut dengan garis gaya magnet. Garis gaya magnet bermula dari kutub utara dan berakhir di kutub selatan magnet. Pola yang dibentuk serbuk besi yang diletakkan di atas kertas di bawahnya terdapat magnet batang menunjukkan medan magnet.
Jadi, sifat magnet yang benar sesuai pernyataan di atas adalah (1) Dapat menarik logam tertentu, (2) Dalam keadaan berputar bebas selalu menunjuk arah utara-selatan bumi, dan (4) Kutub senama tolak-menolak (B).
EmoticonEmoticon